Sabtu, 24 Februari 2024

Anggota Senkom Rutin Ikuti Latihan Pencak Silat


Mimika, 24 Februari 2024 - Anggota Senkom Mitra Polri Kabupaten Mimika terus menunjukkan komitmen mereka dalam meningkatkan kemampuan bela diri dengan mengikuti latihan rutin Pencak Silat. Kali ini, mereka bekerja sama dengan PERSINAS ASAD dan menggelar latihan di Padepokan Persinas Asad yang terletak di Jalan Hasanudin Gang Ketapang No.09, Kota Timika, Papua Tengah, pada Sabtu malam.


Wakil Ketua Senkom Mimika, Muh Amar, menyatakan bahwa semua anggota Senkom harus memiliki pengetahuan dalam ilmu bela diri Silat. "Alhamdulillah, latihan rutin ini dilaksanakan di dua tempat, yaitu di padepokan Silat Ridge camp Tembagapura dan Padepokan Silat Timika, berkat kerjasama antara Senkom dan Persinas Asad Mimika. Kegiatan ini adalah latihan rutin silat bagi anggota Senkom Mitra Polri yang diharuskan kepada seluruh anggota Senkom memiliki ilmu bela diri Pencak Silat," ujar Amar.


Di sisi lain, Ketua Persinas Asad Mimika, Adji Siswanto, mengungkapkan apresiasinya terhadap anggota Senkom yang telah aktif dalam latihan ini. "Saya sebagai Ketua Persinas Asad Mimika sangat mengapresiasi anggota Senkom yang semangat mengikuti latihan rutin yang diadakan mulai dari tingkat Pengcab hingga Pengkab. Tujuan utamanya adalah pembekalan ilmu bela diri Silat untuk anggota Senkom dan warga," tutupnya.(Muslimin)


GALERI FOTO PENGURUS PUSAT

.