Selasa, 30 Januari 2024

Sinergi Polri dan Senkom Ditingkatkan Menjelang Pemilu 2024


Tabalong - Menjelang pelaksanaan pemilihan umum legislatif dan pemilihan presiden yang dijadwalkan pada 14 Februari 2024, penting bagi semua pihak untuk menjaga keamanan dan menciptakan situasi yang kondusif.


Dalam upaya memperkuat sinergi antara aparat kepolisian dan berbagai pihak, khususnya dengan organisasi masyarakat (ormas) yang menjadi mitra kepolisian, Sat Binmas Polres Tabalong melakukan kunjungan ke sekretariat Senkom Mitra Polri Kabupaten Tabalong pada Selasa (30/1).


Kasat Binmas Polres Tabalong, Iptu Dedy Indarto, menyatakan bahwa Senkom telah secara aktif mendukung kegiatan kepolisian dan konsisten dalam menjaga dan mengamankan masyarakat. "Senkom selalu komitmen dalam memelihara dan mengamankan masyarakat," ujar Iptu Dedy Indarto.


Terutama terkait Pileg dan Pilpres, Dedy Indarto mengajak Senkom untuk terus aktif mensosialisasikan pemilu yang damai. Kunjungan Sat Binmas tersebut menjadi langkah konkret dalam memperkuat kerjasama antara kepolisian dan Senkom.


Ketua Senkom Mitra Polri Tabalong, Nur Ali, menyambut baik kunjungan Sat Binmas ke sekretariat Senkom di Desa Maburai Kecamatan Murung Pudak. Ia menjelaskan bahwa Senkom memiliki tiga klaster pengabdian di masyarakat, yaitu Kamtibmas, Kebencanaan, dan Bela Negara. Klaster pertama menjadi fokus utama mereka untuk bersinergi dengan kepolisian guna menciptakan keamanan di masyarakat.


Nur Ali menegaskan bahwa Senkom secara aktif terlibat dalam mensosialisasikan pemilu damai di masyarakat, terutama di lingkungan tempat tinggal anggota Senkom. Banyak anggota Senkom yang turut serta sebagai petugas pemilu, seperti pengawas di desa dan kecamatan, serta menjadi Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).


Dalam kunjungan tersebut, Kasat Binmas didampingi oleh KBO Sat Binmas, Iptu Iswansyah, dan Kanit Bintipsos, Eko Setyawan. (rel)

GALERI FOTO PENGURUS PUSAT

.